Memulai dengan fitur aksesibilitas di Mac
macOS disertai dengan banyak fitur aksesibilitas untuk mendukung kebutuhan penglihatan, pendengaran, serta motorik fisik, dan lainnya. Jika Anda tidak menyalakan fitur saat Anda mengatur Mac, Anda dapat melakukannya kapan pun di Preferensi Sistem Aksesibilitas.
Di Mac Anda, pilih menu Apple > Preferensi Sistem, lalu klik Aksesibilitas .
Buka preferensi Aksesibilitas untuk saya
Fitur aksesibilitas macOS dikelompokkan menurut kategori di bar samping panel preferensi:
Penglihatan: Gunakan fitur ini untuk memperbesar di layar, membuat penunjuk atau bar menu lebih besar, menerapkan filter warna, dan lainnya. Atau, atur agar Mac Anda mengucapkan hal yang ada di layar. Lihat Fitur aksesibilitas macOS untuk penglihatan.
Pendengaran: Gunakan fitur ini untuk menampilkan dan menyesuaikan teks di layar, melakukan dan menerima panggilan Teks Real Time (RTT), dan lainnya. Lihat Fitur aksesibilitas macOS untuk pendengaran.
Motorik: Gunakan fitur ini untuk mengontrol Mac dan app Anda menggunakan perintah lisan, tombol Tab, papan ketik pada layar, penunjuk, atau perangkat bantuan. Anda juga dapat mengatur pilihan agar lebih mudah menggunakan tetikus dan trackpad. Lihat Fitur aksesibilitas macOS untuk mobilitas.
Umum: Gunakan fitur ini untuk menyalakan atau mematikan berbagai fitur aksesibilitas dengan mudah, dan untuk mengetik permintaan Siri Anda. Lihat Fitur aksesibilitas umum macOS.