Mencari di web dengan Safari
Nikmati internet dengan kecepatan luar biasa, masa pakai baterai yang optimal, dan perlindungan privasi yang andal di dalamnya. Safari diintegrasikan dan diselaraskan dengan kode sandi, penanda, riwayat, tab, dan lainnya di seluruh perangkat Apple Anda menggunakan Akun Apple yang sama, sehingga Anda mendapatkan Safari yang sama di mana pun Anda menelusuri.
Mengubah halaman web Anda. Personalisasi browser Anda dengan memilih halaman utama. Pilih Safari > Pengaturan, lalu klik Umum. Di bidang Halaman Utama, masukkan alamat halaman web. Untuk menggunakan halaman web yang Anda lihat saat ini, klik Atur ke Halaman Saat Ini.
Mulai mencari. Mulai mengetik kata atau alamat situs web—Safari menampilkan situs web yang cocok, serta situs web yang disarankan. Atau pilih favorit atau item yang sering dikunjungi dari halaman awal Safari Anda.
Membaca dengan praktis di web. Gunakan Pembaca yang lebih cerdas dan berdesain baru untuk melihat halaman web—seperti resep, artikel berita, atau postingan blog—yang diformat agar mudah dibaca, disajikan tanpa iklan, navigasi, atau item yang mengganggu lainnya. Klik di bidang Pencarian Cerdas, lalu klik Tampilkan Pembaca. Saat dalam mode Pembaca, klik untuk mengubah font dan warna.
Menambah dan melihat penanda. Simpan situs web yang sering dikunjungi—toko favorit, situs berita online, blog, dan lainnya—di penanda Anda untuk akses cepat. Untuk menandai halaman yang sedang Anda lihat, klik di bar alat, lalu pilih Tambahkan Penanda. Untuk melihat penanda Anda, klik , lalu pilih .
Mengorganisasi dengan Tab. Hindari membuat desktop berantakan dengan beberapa jendela. Anda dapat melihat beberapa halaman web di satu jendela Safari menggunakan tab. Untuk membuka tab baru, klik di bar alat Safari, atau tekan Command-T.
Melakukan pembelian dengan Apple Pay. Saat Anda berbelanja online menggunakan Safari, Anda dapat melakukan pembelian yang mudah, aman, dan pribadi di situs web menggunakan Apple Pay pada Mac Anda. Setelah memilih Apple Pay di situs web, letakkan jari Anda dengan lembut pada sensor Touch ID di Magic Keyboard dengan Touch ID. Anda juga dapat mengonfirmasi pembayaran menggunakan iPhone atau Apple Watch Anda.
Dengan Apple Pay, informasi Apple Card dan kartu kredit atau debit Anda lainnya tidak akan pernah disimpan atau dibagikan oleh Apple dengan penjual. Untuk mempelajari lebih lanjut, lihat artikel Dukungan Apple Mengatur Apple Pay, Melakukan pembelian menggunakan Apple Pay, dan Mengubah atau menghapus kartu pembayaran yang Anda gunakan dengan Apple Pay.
Catatan: Apple Pay dan Apple Card tidak tersedia di semua negara atau wilayah. Untuk informasi mengenai Apple Pay, buka Apple Pay. Untuk informasi mengenai penerbit kartu yang sedang digunakan, lihat artikel Dukungan Apple Bank yang berpartisipasi dalam Apple Pay. Untuk informasi mengenai Apple Card, lihat Dukungan Apple Card.
Menggunakan Penelusuran Pribadi. Buat jendela penelusuran pribadi dengan memilih File > Jendela Pribadi Baru. Jika Anda menggunakan penelusuran pribadi, Safari tidak mengingat riwayat Anda, membantu mencegah situs web agar tidak melacak Anda, sepenuhnya memblokir pelacak yang diketahui agar tidak dimuat di halaman, dan menghapus pelacakan yang digunakan untuk mengidentifikasi Anda dari URL saat Anda menelusuri.
Untuk lebih memahami bagaimana suatu situs memperlakukan privasi Anda, klik di sebelah kiri tab yang aktif untuk melihat pelacak lintas situs yang diblokir Safari di setiap situs web. Klik untuk melihat laporan privasi dengan detail lainnya mengenai pelacak aktif situs web.
Mempelajari lebih lanjut. Lihat Petunjuk Pengguna Safari.