iBet uBet web content aggregator. Adding the entire web to your favor.
iBet uBet web content aggregator. Adding the entire web to your favor.



Link to original content: https://id.wikipedia.org/wiki/World_Athletics
World Athletics - Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas Lompat ke isi

World Athletics

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
World Athletics
Tanggal pendirian17 Juli 1912
Didirikan diStockholm, Swedia
TipeOrganisasi olahraga internasional
Kantor pusat6-8 Quai Antoine 1er, Monako
Jumlah anggota
214 federasi anggota
Presiden
Sebastian Coe
Situs webwww.worldathletics.org
Nama sebelumnya
IAAF (hingga Oktober 2019)

World Athletics, sebelumnya dikenal sebagai Asosiasi Internasional Federasi Atletik, disingkat IAAF (International Association of Athletics Federations) adalah badan pengelola internasional dibentuk olahraga atletik. Badan ini didirikan pada kongres pertama tahun 1912 di Stockholm, Swedia sebagai Federasi Atletik Amatir Internasional (International Amateur Athletics Federation). Sejak bulan Oktober 1993, World Athletics bermarkas besar di Monako.

World Athletics beranggotakan persatuan atletik nasional di 212 negara.[1] Selain melakukan standardisasi pencatatan waktu dan rekor dunia, World Athletics menyelenggarakan berbagai kompetisi atletik di seluruh dunia, antara lain:

Kompetisi Frekuensi
Kejuaraan Dunia Atletik 2 tahun sekali
Kejuaraan Dunia Atletik Dalam Ruang 2 tahun sekali
Kejuaraan Dunia Atletik Lintas Alam Setahun sekali
Kejuaraan Dunia Atletik Setengah Maraton IAAF Tidak lagi dilangsungkan
Kejuaraan Dunia Atletik Lari Jalan Raya IAAF Setahun sekali
Kejuaraan Dunia Atletik Junior 2 tahun sekali
Kejuraan Dunia Atletik Remaja 2 tahun sekali
Kejuaraan Dunia Jalan Cepat 2 tahun sekali
Piala Dunia Atletik 4 tahun sekali
Liga Emas IAAF Setahun sekali
Final Atletik Dunia IAAF Setahun sekali

Sejak tahun 1982, IAAF telah meloloskan sejumlah amendemen yang mengizinkan atlet menerima hadiah uang dan kompensasi atas partisipasi dalam kompetisi atletik internasional. Walaupun pesertanya boleh menerima hadiah, nama Federasi Atletik Amatir Internasional tetap dipertahankan hingga diganti menjadi Asosiasi Internasional Federasi Atletik pada tahun 2001.

Ketua World Athletics yang sekarang bernama Sebastian Coe dari Inggris.

Asosiasi regional

[sunting | sunting sumber]

Sejak didirikan, World Athletics telah memiliki 6 orang ketua:

Nama Negara Masa jabatan
Sigfrid Edström Swedia 1912–1946
Lord Burghley Britania Raya 1946–1976
Adriaan Paulen Belanda 1976–1981
Primo Nebiolo Italia 1981–1999
Lamine Diack Senegal 1999–2015
Sebastian Coe Britania Raya 2015–sekarang

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ "Record 203 Member Federations to compete in Osaka". IAAF.org. 20 August 2007. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2007-09-11. Diakses tanggal 2007-08-20. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]